Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tips dan Trik Install Driver Netbook

Banyak orang kesulitan saat mereka menginstall ulang system netbook mereka karena memang biasanya netbook tidak menyertakan CD driver  yang dibutuhkan. Mungkin memang karena netbook tidak ada DVD Drive-nya kali ya...

Memang  banyak juga driver-driver yang bisa didownload di internet. Tapi dengan konsekuensi driver yang kita download tidak sesuai, kalaupun sesuai bisa jadi berjalan dengan tidak sempurna. Apalagi ditambah harus menunggu waktu download yang gak sebentar..
Sebenarnya ada cara yang lebih mudah untuk mendapatkan driver-driver netbook yang pasti pas dan sesuai, dan pastinya sama saat kita membeli dari pertama kali. Ini merupakan pengalaman gue saat mengutak-atik netbbook merk Acer seri Aspire One D255 dengan Operating System Windows 7 Starter. Berikut ini langkah-langkahnya :
  • Buka Windows Explorer. Arahkan ke drive C:. Sebelumnya munculkan file-file yang terhidden dengan Klik Organize > Folder and Search Options. Pada tab View, tandai pada “Show Hidden files, folders, and drives”. 

  • Maka di drive C: akan muncul beberapa folder dan file yang terhidden. Salah satunya adalah folder OEM.
 
  • Buka folder C:\OEM\Preload\Autorun.
Di sinilah terdapat semua driver yang pasti sesuai untuk semua device netbook yang bersangkutan. Bahkan terdapat driver untuk bluetooth (padahal Aspire One D255 tidak ada bluetoothnya). Tidak hanya itu, semua program aplikasi yang terinstall saat kita pertama kali membeli netbook ini seperti Android, Skype,Bing bar,EgisTec, Esobi v2, dll sudah tersedia semua.
Untuk driver-driver disimpan di folder DRV, sedangkan untuk program aplikasi disimpan di folder APP.
Untuk lebih amannya sebaiknya copy folder tersebut ke tempat yang aman, msialnya di drive lain atau di CD/DVD. Sehingga saat kita harus menginstall ulang sistem, kita dapat dengan mudah menginstall driver-driver tersebut.
Kita bisa menginstall masing-masing driver tersebut secara terpisah atau sendiri-sendiri seperti biasa. Tapi sudah tersedia cara yang lebih mudah yang sudah disediakan. Buka folder AutorunX, di dalamnya terdapat file aplikasi dengan nama AutorunX.exe. Jalankan file tersebut, akan muncul tampilan Acer berikut ini :

Klik Contents dan akan disediakan list dari program aplikasi dan driver yang ingin kita install :


Tinggal klik aja pada bagian Install, beres deh semua... Nggak perlu pusing-pusing lagi gara-gara driver..
Hal ini kemungkinan juga sama untuk semua jenis netbook dan notebook yang memiliki sistem yang sama dengan catatan netbook/notebook yang masih dalam kondisi pabrik dan belum diinstall ulang.
Ari
Ari blogger, IT technician

Posting Komentar untuk "Tips dan Trik Install Driver Netbook"